Rektor UIN Alauddin, Prof. H. Hamdan Juhanis, M.A. Ph.D. mengundang Ketua Prodi Fakultas dan Pascasarjana serta pengelola website menghadiri pertemuan di lantai 4 Rektorat, Kamis, 6 Oktober 2022.
Pertemuan ini dalam rangka menggenjot pengelolaan website prodi yang ada diantaranya mati suri. Hal tersebut dalam rangka memperbaiki peringkat webometric yang mengalami penurunan. Untuk mengaktifkan website prodi, Rektor UIN Alauddin membuka kompetisi web antar prodi. Ada tiga syarat untuk menjadi website prodi terbaik yaitu : Eye Catching (tampilan web yang menarik), informasi yang terupdate dan kuantitas pengunjung, ungkap Rektor UIN Alauddin menyemangati pengelola website prodi.
Hal lain yang ditekankan pak rektor adalah seminar internasional wajib bagi semua prodi dengan sistem call paper yang dipublikasikan melalui prosiding yang terindeks scopus.
Pertemuan ini dihadiri oleh Wakil Rektor I Prof. H. Mardan, M.Ag. sebagai moderator, Kepala Pustipad, Afif ST., M.T. dan Dr. Ridwan Andi Kambau, S.T., M.Kom sebagai narasumber