Ketua Program Studi Pendidikan Bahasa Arab S2 Pascasarjana UIN Alauddin Makassar, Dr. Hj. Haniah, Lc., MA. menyerahkan sumbangan doorprize dalam rangka Milad UIN Alauddin Makassar ke-57 di ruang tata usaha Pascasarjana, Rabu (2/11/2022)
Sumbangan tersebut diterima langsung oleh Kepala Sub Bagian Tata Usaha (Kasubag), Hj. Asdarina, S.Ag. Doorprize ini merupakan partisipasi dari prodi untuk kegiatan gerak jalan santai yang akan dilaksanakan pada tanggal 6 November 2022. Hal tersebut merupakan bentuk jawaban permohonan sumbangan doorprize yang dilayangkan oleh ketua panitia Milad, Dr. H. Bustan Ramli, M.Si. Nomor 25/Pan.Milad 57-UIN/10/2022 tertanggal 17 Oktober 2022, ungkap ibu kasubag.
Adapun doorprize yang diminta oleh panitia adalah salah satu dari barang berupa TV, Rice Cooker, Kipas Angin, Kulkas, Dispenser, Mesin Cuci atau Kompor gas. Sumbangan doorprize berupa kompor gas ini akan diserahkan langsung oleh Kasubag ke Panitia Milad ke-57 hari ini, Kamis (3/11/2022). Sebelumnya sudah menyerahkan sumbangan doorprize dari Prodi KPI S2, MPI S2, IQT S2, ILHA S2, PAI S2, Eksyar S2, DI S2, DI S3 dan Pascasarjana. Total Doorprize yang diserahkan Pascasarjana ke panitia milad sebanyak 11 buah, terang Kasubag.